Cara Cek Validasi Email di Spreadsheet

Neicy Techno – Cara Cek Validasi Email di Spreadsheet menggunakan Fungsi =ISEMAIL. Fungsi =ISEMAIL bisa digunakan di Spreadsheet untuk melihat valid atau tidaknya suatu Email. Dengan menggunakan fungsi ini, Email yang Valid akan bernilai TRUE dan sedangkan yang tidak Valid akan bernilai FALSE.

Cek Validasi Suatu Email bisa dilakukan menggunakan Spreadsheet, Anda hanya perlu menuliskan Email di salah satu Sel dan kemudian gunakan Fungsi =ISEMAIL di Sel lainnya. Melakukan Cek Valid atau tidaknya suatu Email sangat penting untuk pekerjaan tertentu, Karna email selalu digunakan disetiap perusahaan atau perkantoran.

Cara Mudah Cek Validasi Email di Spreadsheet

Untuk melihat valid atau tidaknya suatu Email, Anda bisa menggunakan Spreadsheet. Mengecek Validasi Email bisa menggunakan salah satu Fungsi yang tersedia di Spreadsheet. Fungsi ini sangat sederhana dan dapat diguakan dengan sangat mudah. Untuk lebih jelasnya, Perhatikan Langkah-langkah dibawah ini:

Cara Cek Valid atau Tidaknya Email di Spreadsheet

  1. Buka Spreadsheet di Laptop atau komputer anda. (untuk membuka Spreadsheet, Anda bisa menggunakan Google Chrome > Spreadsheet)
  2. Kemudian masukan Email yang akan di validasi disalah satu Sel-nya. Perhatikan Gambar dibawah ini:
    Cara Cek Valid atau Tidaknya Email di Spreadsheet
    Keterangan:
    – Setelah memasukan Email, Gunakan Fungsi ISEMAIL di Sel lainnya (Perhatikan gambar diatas).

    Keterangan Rumus:
    =ISEMAIL(Sel Nilai/Email)
  3. Setelah memasukan Rumus, Tekan tombol ENTER.
  4. Selesai.

Cara diatas bisa digunakan untuk melakukan validasi email. Anda hanya perlu memasukan email yang akan di cek dan kemudian gunakan fungsi =ISEMAIL(value) untuk melihat valid atau tidaknya email tersebut.

Pelajari juga tips lainnya disini:

Tutorial diatas merupakan Teknik dasar dalam penggunaan Spreadsheet. Anda harus memahami setiap langkahnya dan mempelajari semua materi dasar dari penggunaan Spreadsheet.

Baca Juga:

Tinggalkan komentar