Membuat Absensi Kelas di LMS Moodle – Elearning

Neicytechno – Membuat Absensi Kelas di LMS Moodle merupakan salah satu bentuk memanfaatkan moodle sebagi aplikasi elearning. Absensi (Attendance) merupakan bentuk pendataan siswa-siswi untuk status kehadiran di dalam kelas tersebut, Absensi memuat status siswa dalam pembelajaran yaitu kehadiran, tidak hadir, telat, atau ijin keluar di saat proses pembelajaran.

Dalam LMS Moodle pengelola yaitu admin dan guru dapat menambahkan fitur abesensi untuk mengetahui tingkat kehadiran siswa didalam LMS Moodle Ketika proses belajar dan pembelajaran berlangsung sesuai dengan waktunya.

Dalam LMS Moodle baik yang diinstall secara online ataupun ofline, biasanya dibeberapa moodle fitur absensi belum terpasang/terinstal secara otomatis Ketika kita menginstall moodle. Tapi tenang, karena pada artikel sebelumnya sudah menulis bagaiamana cara menginstall plugin Absensi (Attendance).

Dalam penggunaanya di dalam moodle, terdapat dua cara yang sering dilakukan oleh pengolal LMS, yaitu menambahkan aktivitas absensi disetiap pertemuan satu persatu, misalkan pertemuan  satu ditambahkan aktivitas absensi, kemudian pertemuan ke-2 ditambahkan Kembali aktifitas absensi, dan begitu seterusnya.

Ada juga pengelola yang hanya membuat satu aktivitas absensi dan menggunakan fitur “Multiple sessions” agar dapat membuat beberapa sesi dalam satu aktivitas, sesi ini akan keluar sesuai settingan yang kita buat, misalnya kita setting absensi tersebut dapat di akses setiap hari selasa pukul 07.00-09.00. Maka sesi selanjutnya akan muncuk Kembali di hari dan jam yang sama di minggu berikutnya. Dengan ini kita tidak perlu menambahakan absensi disetiap pertemuan, cukup dengan 1 aktivitas saja dan Multiple sessions.

Cara Menambahkan Absensi (Attendance) untuk satu pertemuan #1

Cara yang pertama, kita akan membuat contoh bagaimana cara menambahkan absensi untuk satu kali pertemuan saja. Caranya:

Pastikan login menggunakan akun admin/Guru dari kelas tersebut.

Kemudian masuk ke kelas yang akan kita tambahkan absensi, dengan cara masuk halaman “My Course — Kelas”Kelas Moodle yang dikelola

Kemudian, akitifkan mode editing dengan menekan “TURN EDITING ON”Turn ON Editing Moodle

Kemudian tekan “Add an activity or resource” di salah satu topik atau pertemuan seteleh itu akan muncul tampilan seperti ini, dan tambahlan aktivitas “attendance” atau absensi.Fitur absensi di dalam lms moodle

setelah itu atur identitas aktivitas tersebut, sesuai dengan keinginan:membuat absensi di dalam kelas moodle

  • Name : Nama aktiftas tersebut
  • description : deskripsikan fungsi aktifitas tersebut (optional)
  • Display description on course page = tambahkan tanda centang, jika ingin menampilkan deskripsi dan dapat dilihat oleh siswa.
  • save and return to course = menyimpan dan kembali ke kelas
  • save and display = menyimpan dan menampilkan aktifitas absensi tersebut

Setelah itu tekan “Save and Display” dan masuk kemenu “Add sesion” untuk membahkan sesi baru atau waktu untuk siswa dapat melakukan absensi menggunakan aktivitas tersebut, menanbahkan sesi absesnsi moodle

  • date : Tanggal aktivitas tersebut dapat diakses dan digunakan siswa
  • time : waktu/jam awal(from) dan batas akhir(to) aktivitas tersebut dapat diakses dan digunakan siswa
  • tekan “add” untuk menambahkan

Maka hasilnya akan muncul sesi baru untuk melakukan abesensi siswa di tanggal dan waktu yang telah ditentukan, sesuaikan waktu dengan jadwal mata pelajaran yang di tempuh siswa-siswi.

Cara Menambahkan Absensi (Attendance) untuk satu Semester #2

Cara diatas hanya dapat digunakan untuk satu pertemuan/minggu saja, karena hanya ada satu sesi sehingga untuk pertemuan selanjutnya kita harus membuat kembali sesuai dengan tanggal pertemuan tersebut. Nahh untuk itu banyak pengelola yang memilih cara kedua yaitu dengan menggunakan satu aktivitas absensi yang berisi beberapa sesi absen, sehingga kita tidak perlu membuat aktivitas abesnsi baru di setiap pertmuan atau pertemuan selanjutnya. untuknya caranya sama saja, yang memberdakan kita gunakan fitur “Multiple sessions”.

Pertama buat aktivitas baru (seperti cara diatas) atau edit aktivitas absensi yang telah dibuat,

setelah itu masuk kedalam aktifitas absensi/attendance lalu masuk menu “add sesion”membuat absensi selama satu semester moodle

  • Add Sesion (Menentukan waktu/jam Mulai dan akhir aktivitas absensi)
    • Nama aktiftas tersebut
    • Description : deskripsikan fungsi aktifitas tersebut (optional)
    • Display description on course page = tambahkan tanda centang, jika ingin menampilkan deskripsi dan dapat dilihat oleh siswa.
    • Save and return to course = menyimpan dan kembali ke kelas
    • Save and display = menyimpan dan menampilkan aktifitas absensi tersebut.
  • Multiple sessions (membuat beberapa sesi secara langsung)
    • centang “Repeat teh sessions above as followins”
    • repeat on : “Tuesday/selasa” (sesuai jadawal)
    • repeat every : 1 weeks (setiap minggu sekali)
    • repeat until : 28 juni 2022 (atur sesuai tanggal pertemuan akhir/akhir semester)

Setelah itu “add” maka hasilnya akan seperti dibawah ini:absensi menggunakan fitur multiple session moodle

Itulah beberapa cara mengelola abesensi moodle, pada intitinya cara pembuatan abesensi dapat menggunakan cara pertama ataupun cara kedua yang lebih mudah karena cukup sekali membuat aktivitas langsung dapat membuat beberapa sesi sekaligus.

Didalam halaman tersebut juga terpadat menu-menu lain selain “add session” terdapat juga Sessions yang berfungsi untuk menampilkan sesi-sesi yang ada dalam aktifitas tersebut, add session untuk membahkan sesi baru, report untuk melihat laporan aktifitas atau interkasi siswa saat melakukan absensi, export untuk mendownload data laporan kehadiran siswa (excel), status set untuk menyetting setatus kehadiran siswa, dan temporary user untuk menentukan user sementara dalam aktivitas tersebut.

Baca Juga : Cara Memperjelas Gambar Online Tanpa Aplikasi

Tinggalkan komentar