Cara buat paypal bca dapat kamu lakukan dengan sangat mudah, terutama bagi kamu para nasabah BCA.
Paypal merupakan salah satu layanan pembayaran online populer yang dapat kamu gunakan untuk produk e-commerce dalam pelayanan payment processor.
Paypal ini juga memiliki jaringan yang sangat kuat dalam melayani berbagai transaksi keuangan antar negara.
Dengan menggunakan paypal ini, kamu tidak perlu memberikan informasi kartu debit/kredit kepada merchant.
Hal tersebut dapat membuat Transaksi yang kamu lakukan lebih aman dan dapat menghindari phishing.
Penggunaan paypal ini sendiri menghadirkan beberapa keuntungan bagi para penggunannya.
Selain pemilihan sumber dana yang fleksibel dalam pembayaran. Ada juga keuntungan lainnya, diantaranya seperti berikut ini.
Keuntungan Menggunakan Paypal
- Tidak Ada Biaya Yang Tersembunyi
Paypal ini juga tidak mengenakan biaya tambahan seperti biaya admin saat melakukan pembayaran.
Kamu hanya akan dikenakan biaya ketika melakukan penjualan barang maupun meminta pembayara.
- Gratis Ongkos Kirim
Bagi kamu yang ingin melakukan pembelian barang, maka akan dibebaskan ongkos kirim oleh pihak paypal tersebut.
Hal tersebut dapat kamu lakukan pada saat berubah pikiran setelah kamu melakukan pembelian barang.
- Perlindungan Keamanan
Seperti yang sudah kami sampaikan sebelumnya paypal juga menghadirkan perlindubgan pembeli bagi keamanan pengguna paypal saat berbelanja.
Dengan melakukan pembayaran dengan menggunakan paypal ini, kamu dapat memilih sumber dana dengan fleksibel.
Jika kamu mempunyai rekening bca, maka kamu bisa menjadikan rekeninh tersebut sebagai sumber dana pada saat kamu menggunakan paypal.
Lantas, bagaimana caranya? Nah, bagi kamu yang penasaran dengan cara buat paypal bca. Maka kamu bisa mengikuti langkah langkah yang akan kami sampaikan kali ini.
Cara Buat Paypal Bca
Apabila kamu sudah membuat can mengaktivasi akun paypal, maka kamu bisa langsung membuat paypal bca. Untuk lebih jelasnya lagi, silahkan langsung saja simak berikut ini:
- Login terlebih dahulu pada situs website resmi Paypal dan jika sudah berhasil login maka kamu dapat membuka halaman profil Paypal tersebut.
- Klik menu add/edit bank account dan lanjutkan dengan memilih add untuk menambahkan sumber rekening.
- Nantinya kamu akan di minta untuk mengisi formulir rekening isi formulir tersebut dengan informasi rekening BCA kamu dan jika sudah selesai klik continue.
- Setelah itu, akun tekening bca kamu sudah selesai di tambahkan pada akun paypal. Dalam jangka waktu 3 hari kerja, paypal akan mengirim saldo dengan jumlah Rp 11.000 atau Rp 17.000 untuk melakukan verifikasi akun.
- Jika kamu sudah menambahkan rekening bca pada akun paypal tersebutz kamu hanya perlu melakukan verifikasi terlebih dahulu sebelum menggunakannya.
- Pastikan kamu mengingat nominal saldo yang dikirimkan oleh paypal, kamu dapat mengeceknya pada hitory transaksi rekening bca.
- Pastikan juga bahwa kamu sudah login ke akun paypal yang kamu punha dan jika sudah, klik tombol unverified yang ada pada bagian kanan atas.
- Selanjutnya, klik confirm bank account dan masukan nominal saldo yang dikirimkan oleh paypal.
- Lalu, akun paypal bca kamu sudah selesai di verifikasi.
Akhir Kata
Itulah sedikit tutorial mengenai cara buat akun paypal bca yang bisa kamu coba lakukan, semoga tutorial kali ini bisa sangat membantu dan bermanfaat bagi kamu semua. Selamat mencoba tutorialnya dan semoga berhasil yah.